MAN 2 Garut Ditunjuk Menjadi Bagian Lokasi Kickoff Penanaman Pohon Serentak 500 Titik Se-Jabar
KORAN-FAKTA.ID – Sekolah Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Garut bertempat di Jalan Pembangunan Kelurahan Jayawaras Kecamatan Tarogong Kidul ditunjuk Kemenag Garut untuk mengikuti Kick-Off aksi tanam pohon serentak di 500 titik di madrasah, sekolah dan Ponpes se-Jawa Barat yang akan dilaksanakan pada Selasa, 9 Mei 2023 pukul 10.00 WIB
Kegiatan ini merupakan kegiatan turunan dari PW IPPNU Jawa Barat yang bekerjasama dengan Kanwil Kemenag Jawa Barat, Dinas Lingkungan Hidup, Perhutani, LP Ma’arif NU, LPBI NU dan PERGUNU.
Dengan mengusung Tema ” Student Invest For a Better Earth” # Sekarang Saatnya.
Acara Kick Off penanaman pohon ini dibuka oleh Kepala Kemenag Garut yang diwakili Kasi Pendidikan Madrasah H Surya Mulyana M.Ag, Sekretaris PCNU Garut Ir Deni Rengga Jaya, Kepsek Man 2 Garut yang diwakili Kepala TU Uud Hambali S,Pdi, Ketua PERGUNU Kab. Garut H Muklis M,Pd , dan Ketua IPPNU Kab Garut Alis Suminar serta tamu undangan

Kasi Pendidikan Madrasah H Surya Mulyana M.Ag, mengatakan, launching ini pertanda dimulainya Kick Off aksi tanam pohon serentak di 500 titik di madrasah di seluruh wilayah Jawa Barat,
“Alhamdulillah semua unsur bisa hadir dalam Kickoff penanaman yang dilaksanakan di Man 2 Garut, kegiatan Kickoff di Garut dilakukan secara Simbolis dengan menanam sebanyak 30 pohon, berbagai jenis seperti pohon Jati, mahoni dan buah buahan,” ucapnya saat ditemui awak media disela kegiatan
Menurut Surya, Alhamdulillah dalam kegiatan ini, Kabupaten Garut merupakan titik terbanyak penanaman pohon ini, mencapai 120 titik yang tersebar di 42 Kecamatan di semua Madrasah dibawah Kemenag Garut, dan kegiatan ini juga dalam memecahkan rekor MURI

Sambung Surya, Harapannya dari kegiatan ini bisa mengurangi perubahan Iklim yang saat ini sudah masuk Cuaca Ekstrim, terjadinya perubahan Iklim ini salah satunya banyaknya penebangan pohon, banyaknya sampah dan polusi udara
“Anak pelajar yang muda kami bersama beriktiar untuk mengurai beban alam dunia ini yang semakin panas,” tuturnya

Sementara ditempat yang sama Kepala TU MAN 2 Garut Uud Hambali S,PdI menyampaikan terimakasih kepada IPPNU yang telah menginisiasi kegiatan penanaman pohon ini
“Ini sangat berguna dan bermanfaat sekali, pertama bermanfaat bagi kita semua, kita tahu bahwa Iklim ini sudah ekstrim halnya cuaca saat ini.
Dan yang kedua lanjut Uud, kegiatan ini juga bermanfaat bagi Siswa Siswi sebagai pelajar dan sebagai penerus kita. jadi mereka juga bisa supaya tahu dan termotivasi agar mereka itu belajar bagaimana menghormati dan bagaimana menghargai dan mencintai lingkungan
“Sehingga kedepannya, mudah mudahan harapan kita, ini sangat besar manfaat nya khususnya untuk Indonesia dengan adanya kegiatan penanaman pohon serentak ini,” pungkasnya (J Wan)
Editor: Indra R