KORAN-FAKTA.ID, – Sejumlah wilayah dikabupaten garut sudah memasuki musim penghujan. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau warga untuk waspada terhadap bencana alam berupa banjir dan tanah longsor.

Menurut wabup pihaknya terus menghimbau untuk senantiasa waspada potensi bencana hidrometeorologi seperti banjir, tanah longsor, angin kencang, dan bencana lainnya, akibat hujan lebat atau hujan dengan durasi lama.saat kunjungannya ke Kecamatan Cisewu jumat , 02 Desember 2022

Bukan itu saja, masyarakat juga diminta untuk menjaga kesehatan dengan menerapkan pola hidup sehat. Terutama mewaspadai penyakit menular yang disebabkan oleh jentik nyamuk seperti demam berdarah dengue (DBD) dan malaria.

Untuk hal ini maka jaga kebersihan lingkungan, jangan membuang bekas makanan atau minuman yang berpotensi tertampung air hujan. Bersihkan pekarangan rumah masing-masing.

Adapun lokasi yang dikunjungi wabup ke Kecamatan Cisewu antara lain sekolah SMP 3 Pakenjeng yang kondisinya cukup memperihatinkan,pasar sehat desa cisewu dan memberikan bantuan kepada para korban bencana desa cikangkung desa cisewu turut mendampingi kalak BPBD, Dinas Sosial, Disperindag dan Dinas Perkim. (Yogi)

Editor: J Wan

Koran Fakta

Koran-Fakta.id Adalah media Online dengan Tag Line Kreativitas Lokal Referensi Global, Untuk Memberikan Informasi yang Berimbang,Informatif, Edukatif, yang Sesuai dengan Pedoman Undang-Undang PERS Nomor 40 Tahun 1999 dan Pedoman Pemberitaan Media Siber Dewan Pers tertanggal 30 Januari 2012

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here