KORAN-FAKTA.ID – Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman mengecek langsung proses rehabilitasi jalan di wilayah Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut, Kamis (15/6/2023).

Wabup Helmi mengatakan, saat ini pihaknya baru bisa melakukan rehabilitasi jalan di Kecamatan Banjarwangi sekira 4 km dengan anggaran sebesar 6,7 miliar rupiah. Anggaran yang digunakan dinilai cukup besar mengingat rehabilitasi jalan kali ini menggunakan kontruksi beton.

“Ini karena pakai beton supaya lebih kuat dan kita lebarin, asalnya 4 meter jadi 5 meter, di tikungan-tikungan lebih lebar lagi ada bisa 6 meter bisa 7 meter di tikungan,” ucap Wabup Garut.

Wabup Garut mengajak masyarakat beserta aparat pemerintah setempat untuk bersama-sama mengawasi proses rehabilitasi jalan agar sesuai dengan ketentuan yang ada.

“Ya terutama Banjarwangi karena ini wilayah Banjarwangi untuk melakukan pengawasan pengerjaan agar betul-betul pekerjaan ini sesuai dengan spek dan manfaatnya panjang bisa dirasakan oleh masyarakat” tandasnya. ,(*)

Editor: J Wan

Koran Fakta

Koran-Fakta.id Adalah media Online dengan Tag Line Kreativitas Lokal Referensi Global, Untuk Memberikan Informasi yang Berimbang,Informatif, Edukatif, yang Sesuai dengan Pedoman Undang-Undang PERS Nomor 40 Tahun 1999 dan Pedoman Pemberitaan Media Siber Dewan Pers tertanggal 30 Januari 2012