KORAN-FAKTA.ID,- Bertepatan dengan peringatan Hari Jadi Garut ke 210, Kamis (16 Pebruari 2023) Ketua DPC PDI-perjuangan yang juga anggota DPRD kabupaten Garut Yudha Puja Turnawan menengok Ibu Nengsih (47) yang kemarin Rabu (15/02) rumahnya kebakaran di Kampung Maung Nyangsang Desa Girimukti Kecamatan Singajaya, Kabupaten Garut, Jawa Barat

Kedatangan Yudha Puja Turnawan, tak lain untuk menguatkan hati yang terkena musibah dan sedikitnya meringankan beban Nengsih

Menurut Yudha, Ibu Nengsih dan keluarga kehilangan rumah dan harta benda termasuk dokumen penting seperti Akte Kelahiran Anak anaknya, Sertifikat Tanah, Surat Nikah, Kartu Keluarga, Kartu PKH dan KTP.

“Untuk sementara, ibu Nengsih dan keluarga tinggal di rumah ayahnya yang bernama Abah Tarman masih di kampung yang sama,” ucapnya

Tentunya solidaritas sosial dan empati dari kita semua sangat dibutuhkan untuk menguatkan hati dan meringankan beban ibu Nengsih dan keluarga.

“Saya lihat beberapa organisasi kemasyarakatan dan LSM juga berdatangan menunjukkan kepedulian dan membantu ibu Nengsih sekeluarga, dan kami memberikan sejumlah bingkisan paket sembako dan uang tunai,” ujarnya

Selaku anggota DPRD saya memiliki kewajiban moral untuk meringankan beban ibu nengsih dan keluarga. Semoga pemerintahan desa Girimukti bisa memperkokoh kegotongroyongan warga, dan pemkab Garut segera membantu agar ibu Nengsih bisa membangun rumahnya kembali.

” Saya sendiri sudah memberi instruksi ke ketua PAC PDI Perjuangan Singajaya untuk menggerakkan gotong royong kader PDI Perjuangan di Singajaya untuk membantu bahan bangunan agar ibu Nengsih bisa membangun rumahnya kembali,” tandasnya (J Wan/*)

Editor: Thio Alli

Koran Fakta

Koran-Fakta.id Adalah media Online dengan Tag Line Kreativitas Lokal Referensi Global, Untuk Memberikan Informasi yang Berimbang,Informatif, Edukatif, yang Sesuai dengan Pedoman Undang-Undang PERS Nomor 40 Tahun 1999 dan Pedoman Pemberitaan Media Siber Dewan Pers tertanggal 30 Januari 2012

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here